0298 7102211
smpn1_pabelan@yahoo.co.id
Kab.Semarang, Jawa Tengah, INA. 50772
blog-img
24/05/2022

HUT Ke-60 Tahun SMPN 1 Pabelan Pamerkan Karya Kreativitas Siswa

Gawong Prabu Wardhana | Pendidikan

PABELAN - SMPN 1 Pabelan, Kecamatan Pabelan, Kabupaten Semarang, unjuk kemampuan Gelar Karya Sekolah Penggerak (Proyek Profil Pelajar Pancasila)

Kegiatan itu bertepatan dengan Peringatan HUT Ke-60 SMPN 1 Pabelan, Sabtu 21 Maret 2022. Tiga hasil karya yang dihasilkan siswa SMPN 1 Pabelan dan dipamerkan kepada orang tua serta tamu undangan tersebut bertema, rekayasa dan teknologi, kewirausahaan, dan kearifan lokal. Selain itu, SMPN 1 Pabelan juga menampilkan hasil karya peserta didik di semua mata pelajaran.

Kepala SMPN 1 Pabelan, Nurzaka Sri Wandansari S.Pd., M.Pd. mengatakan, unjuk kemampuan itu sebagai bentuk apresiasi atas capaian hasil karya peserta didik, dalam melaksanakan Proyek Profil Pelajar Pancasila. ''Kami sadar hasil siswa kami mereka belum maksimal. Kami masih harus banyak belajar. Kami masih harus banyak bekerja keras agar ke depan kami bisa memberikan yang terbaik untuk peserta didik kami,'' kata Wandansari.

Seperti diketahui SMPN 1 Pabelan, Kecamatan Pabelan, Kabupaten Semarang merupakan sekolah yang menerapkan kurikulum prototipe/kurikulum sekolah penggerak. Hal itu berdasarkan keputusan Kemendikbud-Ristek dan Disdikbudpora Kabupaten Semarang.

Sekolah yang berada di tengah kebun karet dan didirikan sejak 1962 itu awalnya bernama SMP PTP 28 Getas. Sekolah didirikan oleh Perusahaan Perkebunan Karet atau PTP 28 Getas untuk menampung anak-anak usia SMP bagi putra dan putri karyawan mereka. Pada perkembangan berikutnya sekolah ini mengalami beberapa perubahan nama. Tahun 1977 SMP PTP 28 Getas dinegerikan menjadi SMP Negeri Getas. Kemudian tahun 1999 SMP Negeri Getas berubah nama menjadi SLTP N 1 Pabelan. Terakhir pada tahun 2003 nama SLTP N 1 Pabelan, berubah menjadi SMPN 1 Pabelan hingga sekarang.

Bagikan Ke:

Populer